Minggu, 26 April 2009

KEGIATAN RENANG BERSAMA DI DIRASATUL AULAD


Berenang merupakan jenis olah raga yang sangat menyehatkan dan merupakan kegiatan olah raga yang dianjurkan Nabi kita Muhammad Sallahi Alaihi Wassalam selain berkuda dan memanah.
Play Group dan Taman Kanak-kanak Dirasatul Aulad Jama’atul Ikhwan Surakarta mempunyai kegiatan rutin dan wajib diikuti oleh anak didiknya baik dari kelompok Play Group maupun TK. Yaitu kegiatan renang bersama yang dilaksanakan tiap 3 minggu sekali.
Tujuan kegiatan ini adalah untuk menjadikan anak didik Play Group dan Taman Kanak-kanak Dirasatul Aulad Jama’atul Ikhwan menjadi generasi yang sehat dan kuat. Serta menambah wahana belajar lain diluar kelas.
Kegiatan renang bersama ini dipandu oleh instruktur renang yang berpengalaman serta dibantu oleh para pengajar Play Group dan Taman Kanak-kanak Dirasatul Aulad Jama’atul Ikhwan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar